Reporter : Ahmad Fauzi
HarianJatim.comTuban-Dalam Rangka memfasilitasi para musisi dan pengemar musik akustik di Kabupaten Tuban, management Ratu Meet Poin (RMP) Menggelar festival musik akustik yang akan dilaksanakan pada bulan November sekaligus memperingati Hari Pahlawan tahun 2020.
Saat ditemui awak mediapantura.com pemilik RMP, Kamis ( 12 /10 /2020) Sigit Ari Wijaya mengatakan bahwa RMP ingin menggandeng para pemuda dan musisi akustik untuk menyalurkan bakat khususnya di seni musik akustik.
Festival ini berlangsung secara VIRTUAL dikarenakan masih terkait dengan Covid 19. Jadi peserta dapat mengirimkan video saja. Festival ini boleh diikuti oleh seluruh kalangan usia dan Pendaftaran Sendiri dibuka mulai tanggal 23 September hingga 4 November 2020 sedangkan Grand Final tanggl 10 November 2020.
“Pada saat grand final nanti akan ada bagi- bagi doorprice dan merchandise serta uang tunai untuk memeriahkan acara,” Pungkas Sigit panggilan akrabnya.
Ia Juga Menuturkan setelah Mengikuti Proses Seleksi melalui Penilaian Dewan Juri maka di putuskan para pemenang yaitu N’Roemi Band juara 1, Juara 2 Waru Band Pungkas Pria yang menjabat owners RMP
(af)