EMCL Gandeng Alas Institute Sosialisasikan Program Patra Daya 2022

  • Bagikan

Reporter : Ahmad Fauzi

Bojonegoro,harianjatim.com-Program Aksi Kemitraan Untuk Pemberdayaan Masyarakat (Patra Daya) Tahun 2022, merupakan salah satu Program Pengembangan Masyarakat (PPM) SKK MIGAS-EMCL dan menggandeng Alas Institute Bojonegoro sebagai lembaga pendampingnya. Pada Rabu (29/06/2022), Alas Institute Bojonegoro melakukan tahapan awal program tersebut, yakni sosialisasi Program yang bertempat di Balai Desa Pungpungan Kec. Kalitidu Bojonegoro. Hadir dalam kegiatan tersebut Penanggung Jawab Program EMCL, Kepala Desa, Perangkat Desa, BPD dan Tokoh Masyarakat Desa Pungpungan.

Slamet Riyadi penanggung jawab Program EMCL dalam sambutannya mengatakan “Kami selalu berkomitmen membantu Pemerintah Desa dalam memajukan Desa dengan bentuk program CSR dari EMCL, semoga program dapat memakmurkan masyarakat dan dapat bermanfaat bagi semua pihak dan dapat memajukan pembangunan desa” jelasnya

Kepala Desa Pungpungan Slamet Hari Hadi mengucapkan terimakasih kepada EMCL karena Desa Pungpungan diberikan program “Alhamdulillah dan terima kasih desa kami mendapatkan program dari EMCL dan bisa untuk melanjutkan pembangunan hipam yang belum terselesaikan” ucapnya

Sementara itu, Manajer Program Alas Institute Erix Maulana HK mengatakan program Patra Daya ini sepenuhnya akan dikelola oleh desa dan melibatkan warga dalam pelaksanaan pembangunan. “Kami memohon izin demi kelancaran program kedepan, karena akan sering berkomunikasi dengan pemerintah desa dan berkunjung di Desa yang mendapatkan program Patra Daya ini tahun 2022” katanya

Terdapat 4 Desa penerima manfaat Program Patra daya yakni Desa Katur, Brabowan dan Cengungklung Kec. Gayam serta Desa Pungpungan Kec. Kalitidu. Tahapan awal sosialisasi program sendiri telah dilaksanakan mulai hari Selasa, 28 Juni 2022 kemarin bertempat di Balai Desa Katur, Brabowan, Cengungklung Kec. Gayam dan hari ini bertempat di Balai Desa Pungpungan Kec. Kalitidu.

( af)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90
Verified by MonsterInsights
– бисквитка, която се използва за да запази потребителското име при оставяне на коментар. Free ad network. 🏖️ ofertas punta cana.