Momen pertengahan tahun selalu identik dengan kedatangan mahasiswa baru oleh berbagai perguruan tinggi dalam menyambut tahun ajaran baru. Perguruan tinggi ramai mempersiapkan Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus. Salah satunya di Universitas Negeri Surabaya.
Universitas Negeri Surabaya atau yang lebih akrab dengan nama UNESA sedang melakukan berbagai persiapan dalam menyambut mahasiswa baru tahun 2022. Selain pada skala Universitas, masing-masing Fakultas juga tengah mempersiapkannya. Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomika dan Bisnis (BEM FEB) UNESA salah satunya. Abima Yunka Pratama selaku Ketua BEM FEB UNESA menyatakan telah siap menyambut 1.720 mahasiswa baru tahun ajaran 2022/2023. “Penambahan jumlah mahasiswa FEB UNESA sebanyak 1.720 mahasiswa menjadi semangat baru kami dalam mempersiapkan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun 2022″
“Generasi Ekonomi Loyalitas Membara atau biasa disebut GELORA FEB menjadi momen yang paling ditunggu dalam penyambutan Mahasiswa FEB UNESA. BEM FEB UNESA bersama seluruh civitas akademika siap mencetak 1.720 mahasiswa yang dedikatif dan prestatif dalam gerakan kemahasiswaan dan perekonomian Surabaya secara khusus dan Indonesia secara umum melalui kegiatan yang edukatif” ungkapnya. “GELORA FEB UNESA merupakan sebuah proses rangkaian PKKMB selama kurun waktu 1 minggu. Datangnya mahasiswa baru FEB UNESA secara offline memberikan harapan baru dalam terwujudnya Visi dan Misi FEB UNESA. Sebagai calon tokoh penggerak ekonomi bangsa, mahasiswa FEB UNESA siap menjadi front liner dalam setiap perubahan” Tambahnya
BEM FEB UNESA menyatakan bahwa akan selalu siap dalam mewujudkan mahasiswa baru yang memiliki peran aktif dalam perubahan atau Agent of Change yang artinya sebagai mahasiswa tidak hanya menjadi perintis perubahan tetapi juga harus menjadi pelaku dalam perubahan tersebut. Tanpa sebuah aksi nyata, perubahan tidak akan mungkin terjadi. Mahasiswa harus hidup berdampingan dalam menciptakan sebuah perubahan. Sebagai Agent of Change sudah seharusnya mahasiswa siap dalam menghadapi tantangan perkembangan zaman yang serba cepat. Hal ini menimbulkan disrupsi dengan segala problematikanya di lingkungan masyarakat untuk saat ini. Mahasiswa sudah seharusnya memiliki pemikiran yang solutif dan sifat sensitivitas yang tinggi hingga mampu memberikan dedikasi yang berguna untuk lingkungan masyarakat, terutama dalam bidang pendidikan dan sosial masyarakat melalui gerakan kemahasiswaannya.
“Kewajiban mahasiswa adalah mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kami berharap 1.720 mahasiswa baru FEB UNESA 2022 dapat berkolaborasi bersama mewujudkan perubahan baik dalam pembangunan bangsa dan negara. Pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, serta pengadian kepada masyarakat menjadi kuncinya” tutupnya.