Harga Beras Terus Naik, Kadin Minta Evaluasi Penyaluran Program Pemerintah

  • Bagikan
Harga Beras Terus Naik, Kadin Minta Evaluasi Penyaluran Program Pemerintah. (foto: KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG).

Reporter: harianjatim

Sumenep-harianjatim.com. Harga beras di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur terus mengalami kenaikan. Saat ini harga beras di pasaran mencapai Rp13 ribu perkilogram untuk jenis medium dan Rp15 ribu perkilogram untuk jenis premium.

banner 336x280 banner 336x280

Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sumenep, H. Hairul Anwar mengatakan, melambungnya harga beras itu salah satunya dampak dari El-Nino dan sangat dirasakan masyarakat. Karena beras merupakan salah satu kebutuhan pokok sehari-hari.

Pemerintah Daerah kata dia harus mencari trobosan baru menyikapi hal tersebut. Salah satunya memaksimalkan program yang berkaitan dengan pertanian. Seperti pembibitan, pemupukan, pengairan dan juga pengadaan alat teknologi yang bisa meningkatkan produktivitas pertanian.

Hairul menyadari program tersebut telah dicanangkan oleh Pemerintah Daerah, namun selama ini dinilai kurang maksimal. Sehingga tidak bisa memberikan manfaat kepada masyarakat.

“Program-program yang dijalankan selama ini memang kurang efektif. Ini perlu segera dilakukan evaluasi,” kata Hairul Anwar,

Kata Hairul apabila tidak segera dilakukan evaluasi, maka tren kenaikan harga pangan akan terus berlanjut pada tahun-tahun berikutnya.

“Hal itu sebenarnya telah ada mekanismenya. Contohnya, di kabupaten kita (Sumenep) yang penduduknya kurang lebih 1,2 Juta, membutuhkan pangan, beras berapa dan penopang beras di wilayah mana saja?  Ini seharusnya diantisipasi,” terangnya.

Dari itu bisa diketahui jumlah lahan dan  pupuk yang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan pangan. Supaya tidak selalu terjadi lonjakan harga kebutuhan pangan. Termasuk penyediaan bibit unggul.

“Itu sebenarnya bisa diorkestrasi oleh dinas pertanian. Sehingga bantuan yang dikucurkan, berapapun banyaknya kalau tidak efektif di lapangan, itu percuma,” sergahnya.


Ikuti informasi terkini melalui harianjatim.com.

(red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 336x280
Verified by MonsterInsights
Uncategorized – media. Fashion & aksesoris anak.