Kepala MTSN 1 Tuban Lepas Mahasiswa Uinsa yang Selama ini melaksanakan PLP FTK di MTSN

  • Bagikan

Reporter : Ahmad Fauzi

HarianJatim.com Tuban- Bertempat di Aula Laboratorium IPA di Lingkungan MTSN 1 Tuban ,Kepala MTSN 1 Tuban Resmi menutup dan Melepas Mahasiswa Uinsa yang Selama ini melaksanakan praktek mengajar di MTSN 1 Tuban,Rabu(14/10/2020)

banner 336x280 banner 336x280

Kepala MTSN 1 Tuban menuturkan bahwasanya mahasiswa UINSA yang berasal dari fakultas Tarbiyah keguruan ini melaksanakan belajar / praktek Mengajar selama Dua Bulan di MTSN 1 Tuban

Ia juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Uinsa yang sudah di percaya untuk membimbing mahasiswanya di MTSN 1 Tuban dan semoga ilmu yang di dapatkan di MTSN 1 Tuban bisa di terapkan di lembaga lainnya maupun di lingkungan masyarakat mahasiswa itu sendiri,

“Semoga ilmu praktek selama 2 bulan mengajar dikelas, bermanfaat dan bisa dijadikan pengalaman,” harapnya.
Pembelajaran selama dua bulan ini dilaksanakan secara online/daring (diluar jaringan). Namun walaupun begitu tidak membuat pembelajaran menjadi kendur. Motivasi menyemangati siswa untuk selalu mengikuti pembelajaran jarak jauh, selalu diberikan walaupun beberapa kendala terjadi pada pjj ini, misalnya HP, quota dan signal.
Pada kesempatan ini, dosen pembimbing lapangan (DPL), Rahmawati, juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Kepala MTsN 1 dan guru pamong yang telah membimbing mahasiswanya selama 2 bulan ini.

“Selain kalian bisa mengimplementasikan ilmu dari perkuliahan, juga mendapatkan Ilmu pengetahuan dari pembelajaran dikelas, berinteraksi dengan siswa. Itu merupakan pengalaman yang sangat berharga,” jelas dosen Bahasa Inggris asli Lamongan ini.
Harapan semuanya, hubungan ini tidak berhenti disini. Kapanpun dibutuhkan siap saling membantu.

(Af/Susi/ red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 336x280
Verified by MonsterInsights
Welcome to wordpress. Fashion & aksesoris anak.