Reporter : Ahmad Fauzi
HarianJatim.comTuban-Dalam rangka memberikan ruang ekspresi sekaligus memberikan ilmu mengenai kewirausahaan pihak Exxon mobil Cepu limited ( EMCL) Menggandeng Lembaga Swadaya Masyarakat menggelar Rembuk difabel dan motivasi Kewirausahaan di balai Desa Sokosari kecamatan Soko
Hadir dalam acara REMBUG difabel ini diantaranya Camat Soko Drs Sudarto, Perwakilan EMCL Hasti Asih,Ketua LSM Sikas M Yasin
Ketua LSM Sikas M. Yasin menuturkan bahwa agenda ini Memberikan motivasi bagi penyandang disabilitas untuk berwirausaha yang berdampak pada kesejahteraan individu dan keluarga Serta Menyampaikan tatacara mengelola organisasi dengan baik sesuai dengan Tupoksi pengurus dan anggota
Pria Asal Pilangede Kecamatan Balen juga berharap dengan adanya kegiatan ini Penyandang disabilitas termotivasi dan memiliki bersemangat dalam melaksanakan usaha produksi dan ketrampilan yang dapat meningkatkan kesejahteraan individu dan keluarga
Sementara itu Perwakilan EMCL Hasti Asih Menuturkan bahw ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) melalui Lembaga swadaya masyarakat SIKAS pada program “Pendidikan dan ketrampilan untuk kaum muda dan difabel” telah konsen membantu, mendidik, melatih dan mengawal mereka dengan melakukan berbagai macam kegiatan ketrampilan dan kewirausahaan, yang dimulai dengan Sosialisasi program, Focus Group Discusion (FGD), Diskusi tematik dan pelatihan produksi dan ketrampilan dalam rangka menggali potensi yang dimiliki sehingga kita mengetahui apa yang mereka butuhkan dalam mengembangkan usaha dan memberdayakan mereka, sekaligus sebagai upaya untuk meningkatkan taraf ekonomi keluarga difabel.
( Af)