Gubernur Jatim Lepas Pembalap Moto3 GP Mario Suryo

  • Bagikan
Foto : Screnshot IG dishubjatim.

Reporter : Junaidi

Surabaya – Harianjatim.com, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menerima sekaligus melepas pembalap Moto3 GP asal Jawa Timur, Mario Suryo Aji pada ajang balapan motor Moto3 GP 2022.

Pelepasan keberangkatan pembalap asal Magetan itu dilakukan di Gedung Grahadi Surabaya, Kamis, 20 Januari 2022 malam.

Saat itu Gubernur Jatim menyampaikan doa dan dukungan agar Mario diberikan kelancaran dalam mengikuti balapan musim ini.

“Pada moment berharga itu, dengan penuh bangga
Gubernur Khofifah menyampaikan, doa dan dukungan yang tulus agar Mario diberi kesehatan, kemampuan, kekuatan dan kesuksesan sehingga mampu melewati seluruh seri yang dipertandingkan di berbagai negara dengan prestasi terbaik,” tulis IG dishubjatim.

Mario akan mengikuti berlaga pada ajang balapan Moto3 GP di 21 seri dan bertanding di 16 negara.

Sebelumnya, Gubernur Khofifah bahkan menyaksikan secara langsung latihan Mario Aji di sirkuit balap, di Mandalika, NTB.

Khofifah memberikan semangat kepasa Mario agar tetap tenang saat berlaga di ajang Moto3 GP.

“Gubernur Jatim menyatakan, bahwa keberangkatan Mario berlaga di ajang Moto3 GP ini, tidak akan sendiri, tidak hanya bersama tim. Akan tetapi Mario berlaga bersama do’a dan semangatnya warga Jawa Timur,” tulis lagi dalam IG tersebut.

Artikel Terbaru :

Selalu simak berita terkini Harianjatim.com melalui kanal Telegram “Harian Jatim [dot] Com”. Klik https://t.me/harianjatim untuk bergabung.

(Jd/Waid)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90
Verified by MonsterInsights
For websites and social media. punta cana : lujo, aventura y las playas más vibrantes.