Reporter : Yanto
Pamekasan – Harianjatim.com, Pemerintah Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur memutuskan tahapan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak dimulai akhir Januari 2022 bulan ini.
Kepastian tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Pemekasan Totok Hartono saat menemuai massa aksi, kemarin.
“Pelaksanaan Pilkades serentak 2021 akan dilaksanakan, tahapan akan dimulai pada Sabtu, 29 Januari 2022,” katanya.
Sementara hari H pelaksanaan kata dia ditetapkan pada Sabtu, 23 April 2022 mendatang. “Kepada pihak yang berkepentingan agar difahami karena akan dituangkan dalam surat keputasan Bupati Pamekasan,” tegas dia.
Untuk diketahui aksi demonstrasi yang dilakukan oleh masyarakat dilakukan selama dua kali. Mereka meminta agar pelaksanaan Pilkades Serentak ditunda. Salah satunya karena pada waktu itu bertepatan pada Bulan Pusasa dan masih dalam suasana Covid-19.
Artikel Terbaru :
- Paiton Dinilai Strategis untuk Pengembangan Ekonomi Keumatan, Ketua HIPKA Probolinggo Soroti Potensi Usaha Alumni HMI
- Pemkab Bojonegoro Dorong Kemandirian dan Inovasi Dalam Pengembangan Potensi Lokal
- Upayakan Penyempurnaan Raperda Inisiatif, Pansus DPRD Kabupaten Tuban Lakukan Kunjungan ke Batu dan Malang
- Bangun Toleransi Umat Beragama, Gereja Ngawi Wetan Kraksaan Kunjungi Pesantren Nurul Jadid
- Kepala Kementrian Agama kabupaten Tuban berikan Pembekalan CJH 2025
Selalu simak berita terkini Harianjatim.com melalui kanal Telegram “Harian Jatim [dot] Com”. Klik https://t.me/harianjatim untuk bergabung.
(Yt/Jd)