Manajemen RSUD Ali Manshur Galang Komitmen Bersama Melalui acara Outbound

  • Bagikan

Reporter: Ahmad Fauzi

Tuban-harianjatim.com. Pihak Management Rumah Sakit umum Daerah Ali Manshur Jatirogo, Tuban, Jawa Timur menggalang Komitmen Bersama dalam rangka mempersiapkan diri untuk proses akreditasi yang di laksanakan dua sesi yaitu hari Selasa dan Kamis (22 dan 24 Maret 2022)

Direktur RSUD Ali Manshur Jatirogo Drg Roikhan menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen bersama seluruh manajemen dan staf RSUD Ali manshur dalam memberikan pelayanan terbaik di bidang kesehatan

” Kita harapkan melalui kegiatan outbound ini di harapkan bisa terbangun jiwa militansi dan kekompakan yang erat sehingga dapat melayani masyarakat dengan lebih baik ” ujar pria yang pernah menjabat sebagai Kepala Puskesmas Ponco Parengan

Lebih lanjut, Drg Roikhan juga menjelaskan bahwa dalam kegiatan outbound dan komitmen bersama pihak Manajemen mengambil tema”Berpartisipasi aktif dalam proses meningkatkan mutu pelayanan secara bersinambungan dan membangun sistem pelayanan melalui kerjasama tim”

Direktur RSUD Ali Manshur Saat Menyerahkan Cinderamata

“Kalau kita Mulai berkomitmen, saya yakin ke depannya kita lebih siap dalam menghadapi proses akreditasi dan akan mendapatkan hasil yang terbaik juga pungkas pria Humanis ini

( af)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90
Verified by MonsterInsights
essential tools for website and social media. Booking todo incluido ofertas al caribe.