Reporter : Ahmad Fauzi
Tuban-harianjatim.com-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) Kabupaten Tuban Edi Susanto Melaksanakan Kegiatan Silaturahmi dan Jaring Aspirasi ,Senin (1 Agustus 2022) di Dukuh Banaran Desa Prambontergayang
Hadir dalam acara Silaturahmi dan Jaring Aspirasi diantaranya Kades Prambontergayang Sayatri Handoko Warih, Bhabinkamtibmas Aris,
Dalam kegiatan Silaturahmi dan jaring Aspirasi Kades Prambontergayang Sayatri Warih Mendoakan warganya agar di berikan kesehatan selalu dan rezekinya lancar di momentum Agustus
Kades juga mengatakan bahwa Desa Prambontergayang ini ada sekitar 4000 an warga yang mendapatkan KIS ( Kartu Indonesia Sehat) Namun yang menggunakan secara aktif dan intens hanya 200 warga sehingga kades mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan kartu KIS Secara Baik di seluruh Fasilitas kesehatan yang ada baik puskesmas maupun Rumah Sakit

Aris Selaku Bhabinkamtibmas dalam kegiatan Silaturahmi dan Jaring Aspirasi Edi Susanto juga mengajak masyarakat untuk selalu menjaga Kamtibmas di momentum di bulan Agustus serta mengajak agar masyarakat selalu waspada terhadap Penipuan yang saat ini menggunakan beberapa modus baru
Sementara itu Edi Susanto mengatakan kegiatan reses anggota DPRD ini dilakukan melalui silaturahmi dengan konstituen.
“Selain menyerap aspirasi, kegiatan ini juga
Sebagai bentuk tanggung jawab dari mandat yang telah diberikan oleh rakyat Maka bung edy (panggilan akrabnya ) akan selalu mengawal dan memperjuangakan program-prioritas pro rakyat mulai dari infrastuktur,kesehatan,pendidikan yang goal nya adalah tuban yang lebih maju
Dalam reses ini, Edi panggilan akrabnya juga menyampaikan kepada masyarakat bahwa momentum kontestasi Politik di Indonesia dan Tuban juga sudah di mulai saat ini sehingga mengajak masyarakat pada tahun 2024 untuk turut serta menyukseskan kontestasi politik baik Presiden dan wakil Presiden,DPR RI, DPR Provinsi,DPRD Kabupaten, Bupati dan wakil Bupati
Pria kelahiran Prambontergayang ini juga mengajak seluruh Konstituen yang Hadir untuk memanfaatkan fasilitas Kesehatan apabila sakit Sehingga Indek kesehatan masyarakat di kabupaten Tuban Naik
Jimunjari Salah Satu Masyarakat yang Hadir di kegiatan Reses menyampaikan keluhan terkait dengan peningkatan sarana fisik Jalan poros Desa yang menghubungkan Antara Dukuhan Banaran -Jalin
( af)



