Reporter : Waid
Surabaya-harianjatim.com. Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (Wisman) ke Jawa Timur mengalami kenaikan pada Juni 2022 lalu.
Dilansir dari lamanan website BPS Jawa Timur, bulan Juni 2022 kunjungan Wisman ke Jawa Timur melalui pintu masuk Juanda sebanyak 4.722 kunjungan. Kondisi ini mengalami peningkatan dibandingkan dengan kondisi pada bulan Mei 2022.
“Jumlah kunjungan wisman bulan Juni 2022 naik sebesar 2.70 persen dibandingkan jumlah wisman bulan Juni 2021 yang hanya 181 kunjungan,” tulis dalam rilis tersebut.
Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel klasifkasi bintang di Jawa Timur bulan Juni 2022 mencapai rata-rata 54,25 persen atau turun sebesar 3,21 poin dibandingkan bulan sebelumnya. TPK hotel bintang 5 (lima) sebesar 59,72 persen merupakan TPK tertnggi dibandingkan TPK hotel berbintang lainnya.
Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel klasifkasi non bintang di Jawa Timur bulan Juni 2022 mencapai rata-rata 25,24 persen atau turun sebesar 1,66 poin dibandingkan bulan sebelumnya.
Rata-rata Lama Menginap Tamu (RLMT) asing pada hotel klasifkasi bintang selama bulan Juni 2022 tercatat sebesar 2,76 hari atau terjadi penurunan sebesar 0,91 poin jika dibandingkan dengan keadaan Mei 2022 yang mencapai 3,67 hari. Untuk RLMT keseluruhan pada bulan Juni 2022 sebesar 1,46 hari atau terjadi penurunan sebesar 0,05 poin jika dibandingkan dengan keadaan Mei 2022.
Baca Juga : Kunjungan Wisman dan Hunian Hotel di Jatim Meningkat pada Maret 2022
(Kominfo Jatim)