Mayat yang Terapung di Pulau Sapudi Ternyata Warga Pamekasan

  • Bagikan
Janazah Susyani saat hendak dibawa pihak keluarga dari Pulau Poteran. (foto: ist for harianjatim)

Reporter: junaidi

Sumenep-harianjatim.com. Identitas mayat perempuan yang ditemukan mengapung di Pulau Sapudi, Sumenep, Jawa Timur merupakan warga Desa Batu Kerbuy, Kecamatan Pasean, Kabupaten Pamekasan.

Mayat tersebut diketahui bernama Susyani (42). Pihak keluarga menyatakan Susyani hilang dari rumahnya sejak Sabtu, 07 Januari 2023 sekitar pukul 21.00 wib.

“Janazah sudah diserahkan pada keluarganya,” kata AKP Widiarti, Kasi Humas Polres Sumenep, Jumat,

Baca: Mayat Perempuan Ditemukan Terapung di Bibir Pantai Pulau Sapudi

Widi menceritakan, pihak keluarga mengenal ciri-ciri korban dari foto yang beredar dan pemberitaan dari media.

Setelah dilakukan visum oleh tim dokter dari Puskesmas Nonggunong, selanjutnya jenazah langsung dibawa pulang ke Pasean Pamekasan untuk dikebumikan.

Sebelumnya diberitajan, sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan warga mengapung di area Pantai Dusun Rok Sorok, Desa Sokarame Pesisir, Kecamatan Nonggunong, Pulau Sapudi, Sumenep, Jawa Timur, Kamis, (12/1/2022).

Sosok mayat tersebut ditemukan dalam kondisi mengapung dan mengenakan pakaian kaos lengan panjang warna coklat muda berlogo dan bertuliskan chanel serta memakai rok warna abu-abu. Saat itu rambut lurus sebahu dan diikat rambut warna kuning.

Diperkirakan mayat tersebut berumur 35 tahun dengan tinggi badan sekitar 160 cm dengan kondisi badan gemuk.

“Diperkirakan meninggalnya kurang lebih antara 2 sampai 3 hari,” kata Widi


Baca Juga : KLM Mila Jawa Indah Tenggelam di Perairan Sapudi

Ikuti informasi terkini melalui harianjatim.com.

(jd/red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90
Verified by MonsterInsights
Free ad network. Booking todo incluido ofertas al caribe.