Reporter: Ahmad Fauzi
harianjatim.com-Tuban. Yatim Mandiri Tuban meresmikan kantor program pendidikan & pemberdayaan di jalan ikhlas 3 karang selatan kelurahan karang kecamatan Semanding Tuban, Minggu (25/06/2023)
“Kantor Program yang kami launching ini merupakan wakaf manfaat dari tombayasin rusdi. Ke depan kantor ini akan kami optimalkan untuk program pendidikan dan pemberdayaan dalam upaya membangun kemandirian yatim dhuafa dan ekonomi umat,” jelas Ahmad Burhan, selaku Kepala Yatim Mandiri Tuban.
Peresmian dilaksanakan secara simbolis, dengan memotong pita oleh pemilik rumah langsung pak tombayasin rusdi, tokoh agama setempat serta dihadiri karyawan dan binaan Yatim Mandiri.
Selain kegiatan peresmian kantor program, di laksanakan juga simbolisasi penerimaan Bestari (beasiswa yatim mandiri), pemeriksaan kesehatan dan pemberian paket gizi sehat.
Lanjut Ahmad Burhan, mengatakan bahwa dengan adanya peresmian rumah program ini tumbuh menjadi wakaf manfaat produktif yang bermanfaat dan memberi keberkahan untuk kita semua.
( fa)


