Reporter: harianjatim
Sumenep-harianjatim.com. Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Wiraraja memberikan Kuliah Tamu Internasional di Fakulti Sains Sosial Gunaan Universiti Sultan Zainal Abidin Malaysia, (31/10/2023).
Tema kuliah tamu yang diberikan tentang Kebijakan Ketenagakerjaan Indonesia. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah awal untuk membangun kerjasama antara Universitas Wiraraja dengan Universiti Sultan Zainal Abidin Malaysia dibidang Tri Dharma Perguruan Tinggi, publikasi intersional, dan pertukaran mahasiswa (Summer School).
Dekan Fakulti Sains Sosial Gunaan Universiti Sultan Zainal Abidin Malaysia Prof. Dr. Ahmad Puad Bin Mat Som, mengucapkan terimakasih kepada Universitas Wiraraja khususnya Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik telah berkenan datang ke Malaysia untuk memberikan Kuliah Tamu Internasional dibidang kebijakan ketenagakerjaan Indonesia.
“Melalui Kuliah Tamu yang diberikan kami bisa mempelajari, dan mengetahui tentang kebijakan ketenagakerjaan Indonesia”, katanya.
Sementara Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Wiraraja Dr. Rillia Aisyah Haris, S.AP., M.AP, menyampaikan dalam Kuliah Tamu Internasional di Fakulti Sains Sosial Gunaan Universiti Sultan Zainal Abidin Malaysia tentang pentingnya kebijakan ketenagakerjaan Indonesia sebagaimana telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, dan Undang-Undang Nomor 18 tahun 2017 tentang Perlindungan Migran Indonesia.
“Secara substansi kebijakan diberikan sebagai bentuk kepedulian dan hadirnya negara, dampaknya bisa dirasakan oleh masyarakat terhadap kebijakan yang diberikan”, tandasnya

Ikuti informasi terkini melalui harianjatim.com
(Red)


