Penulis : LILIK MARYATI, S.Pd Pendidik TK DW KLAGEN
harianjatim.com- Pendidikan ibarat membangun sebuah rumah.Dimana masa anak-anak adalah fase emas, dimana proses perkembangan otak sedang optimal. Peran orang tua,guru dan lingkungan sekitar anak akan membentuk perilaku anak. Perkembangan Anak Usia Dini sangat penting dipelajari oleh setiap orang tua agar pertumbuhannya anak kelak bisa maksimal secara fisik maupun psikologis.
Anak usia dini adalah anak yang berkisar antara usia (0-8) tahun, namun bila dilihat dari jenjang pendidikan yang sesuai di Indonesia maka yang termasuk dalam kelompok usia dini adalah anak usia SD rendah (kelas 1-3), Taman kanak-kanak, Kelompok bermain, dan anak masa bayi. Pertumbuhan dapat diartikan sebagai perubahan kuantitatif atau mengandung arti adanya perubahan dalam ukuran dan struktur tubuh sehingga lebih banyak perubahan fisik .Berbeda dengan pertumbuhan,perkembangan adalah suatu perubahan sifat kuantitatif yaitu berfungsi tidaknya organ-organ tubuh .Perkembangan bisa dikatakan sebagai suatu urutan perubahan yang mempengaruhi aspek-aspek fisik dan psikis dan merupakan satu kesatuan yang harmonis.
Untuk membantu meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan anak usia dini,perlu adanya pendidikan atau pembelajaran yang berprinsip “ Belajar sambil Bermain”. Jadi antara belajar dan bermain tidak bisa dipisahkan .
Dalam aktifitas bermain ada proses stimulasi yaitu saat anak bereksplorasi,mengamati,menemukan,memegang dan menyampaikan apa yang anak temukan saat bermain. Tujuan kita untuk menstimulasi anak bukanlah untuk membuat anak segera pintar dari anak lain.Lebih jauh dari pada itu,untuk memenuhi kebutuhan tumbuh kembang anak yang akan sangat berpengaruh pada masa depannya itu.
Dengan berprinsip bermain sambil belajar saya menciptakan media untuk anak usia dini sebagai media pembelajaran dengan nama “KOTAK PINTAR”. Media kotak pintar dibuat dengan tujuan untuk mengembangkan kognitif anak dalam pengurangan benda,kemampuan anak berbahasa serta kemampuan motorik halus anak,khususnya anak didik TK DW Klagen dan umumnya untuk Anak Usia Dini.
Dengan media kotak pintar anak diharapkan mampu mengenal lebih dalam tentang konsep pengurangan benda serta menjadikan media itu sebagai alat bermain .Permainan kotak pintar mampu membuat anak merasa senang, karena tanpa mereka sadari mereka sudah belajar berbagai macam kegiatan seperti mengenal macam-macam benda langit,mengenal warna,mampu menyebutkan jumlah bilangan yang dihitung dan masih banyak lagi.
Penggunaan media yang menarik,kreatif dan sesuai dengan minat anak akan membuat pembelajaran berjalan maksimal sesuai dengan apa yang sudah diharapkan pendidik. Oleh karena itu Jangan paksakan anak untuk belajar dengan porsi orang dewasa,berikanlah kebebasan anak untuk bermain sambil belajar sesuai dengan porsi masing-masing anak. Dengan begitu pertumbuhan dan perkembangan anak dapat mencapai masa depan dengan cemerlang.