Reporter: harianjatim
Sumenep-harianjatim.com. Mengisi libur Natal dan Tahun Baru 2026, Somber Rajeh menjadi salah satu destinasi wisata di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur yang layak menjadi pilihan untuk dikunjungi bersama keluarga.
Wisata alam dengan konsep modern itu terletak di Desa Rombiya Timur, Kecamatan Ganding. Untuk menuju tempat itu, wisatawan perlu membutuhkan jarak tempuh sekitar 22 Kilometer dari arah Kota Sumenep dengan estimasi perjalanan sekitar 20-30 menit. Selain karena mudah dijangkau, kondisi infrastruktur yang sangat memadai.
Somber Rajeh juga mengusung konsep wisata air berpadu dengan alam terbuka, Somber Rajeh menawarkan suasana sejuk dan menenangkan, jauh dari hiruk-pikuk perkotaan. Pengunjung dapat menikmati beragam fasilitas unggulan, mulai dari kolam renang alam yang bersumber dari mata air, danau buatan dengan wahana perahu bebek, spot bunga sakura yang instagramable, hingga area camping yang cocok bagi wisatawan yang ingin merasakan pengalaman bermalam di alam terbuka.
Pengelola Somber Rajeh, Nasiri, mengatakan bahwa momen libur akhir tahun menjadi salah satu periode favorit kunjungan wisata. Karena itu, pihaknya menyiapkan promo menarik bagi pengunjung.
“Di liburan tahun ini, kami siap memanjakan pengunjung dengan promo tiket masuk hanya sepuluh ribu rupiah, dan pengunjung juga mendapatkan diskon minuman,” ungkap Nasiri.
Tak hanya itu, Somber Rajeh juga menghadirkan spot foto bertema putri duyung yang bisa dimanfaatkan pengunjung, khususnya untuk mengabadikan momen liburan dan pergantian tahun bersama keluarga maupun teman.
Yang lebih istimewa, pada malam pergantian tahun baru, Somber Rajeh akan dibuka hingga malam hari. Pengunjung dapat menikmati suasana malam tahun baru dengan nuansa alam yang tenang, udara sejuk, serta pemandangan lampu-lampu wisata yang menambah kesan romantis dan hangat.
“Khusus malam tahun baru kami buka 24 jam, jadi pengunjung sudah bisa melakukan reservasi mulai sekarang,” tutup Nasiri.
Dengan fasilitas lengkap, promo terjangkau, serta suasana alam yang menenangkan, Wisata Somber Rajeh menjadi pilihan tepat untuk menikmati liburan sekaligus menyambut pergantian Tahun Baru 2026 bersama orang-orang terdekat.
Simak berita terbaru dan kabar terbaru melalui Google News harianjatim.com. atau download App HarianjatimCom
(Ilyasi/Red)


