Reporter: Ahmad Fauzi
Bojonegoro -harianjatim.com.Dalam Rangka Meningkatkan kemampuan Leadership bagi Calon Pengurus OSIS ( Organisasi Siswa Intra Sekolah) Pihak SMPN 1 Kapas mengadakan Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan yang dilaksanakan dengan kegiatan outbond, kunjungan ke Planetarium, Museum, Perpustakaan Akademi TNI AL, kunjungan belajar ke Konsul jenderal Jepang dan Wisma Jerman/Gothe Institut, Monumen Kapal Selam dan Surabaya Plaza (Tgl 17,18 dan 21 September 2022)
Kegiatan ini adalah upaya pembentukan karakter/ implementasi Penguatan Proyek Profil Pelajar Pancasila/kebhinekaan global. Dalam kurun waktu 2 tahun terakhir SMPN 1 KAPAS (PERKASA) telah bekerja sama dengan 4 negara ( Perancis, Korea Selatan, Jepang dan Jerman) tutur “Drs. Bambang H.S.”

Pimpinan Konsulat Jepang (TSOMURA MOE) menyambut baik kunjungan belajar di Konjen Jepang dan menjelaskan sistem pendidikan karakter di Jepang, macam macam kerjasama dengan Indonesia, macam macam beasiswa dan program khusus beasiswa untuk guru belajar di Jepang, pameran seni budaya Jepang serta memberi bantuan buku kepada SMPN 1 Kapas.

Menurut Direktur Wisma Jerman (MIKE NEUBER) sangat senang menerima kunjungan belajar dan menjelaskan banyak pelajar Indonesia di Jerman, macam macam kerjasama Indonesia-Jerman, sistem kerja dan belajar (Ausbildung Jerman) dan memberi kursus kilat bahasa Jerman bagi guru dan siswa SMPN 1 Kapas
Kegiatan LDKS, outbond dan kunjungan belajar memiliki banyak manfaat Menurut guru BK/HUSNUL KHOTIMAH, S.Pd) kegiatan ini merupakan bimbingan karir untuk studi lanjutan merencanakan masa depan.

Hal Senada juga di utarakan oleh Guru IPS/ANTOK S.Pd yang mengatakan bahwa kegiatan ini untuk memberi bekal nilai sejarah peran TNI AL dalam memperjuangkan NKRI, film dokumenter, nasionalisme, meningkatkan literasi dan penataan buku di perpustakaan, melatih disiplin, kebersihan,
kegiatan di Planetarium sangat relevan dengan mata pelajaran IPA terutama materi Tata Surya karena siswa bisa melihat langsung rasi bintang, ilmu perbintangan lebih nyata Pungkas Agung Guru IPA SMP 1 Kapas
( af)



