Pondok Kanzus Sholawat Kaji Keilmuan KH. Hasan Sepuh Genggong

  • Bagikan

Reporter : Ponirin Mika*

Probolinggo.HarianJatim.Com– Pondok Pesantren Kanzus Sholawat, Kraksaan Probolinggo yang diasuh oleh K. H. Syamsul Arifin Abdullah menyelenggarakan Seminar Keilmuan bertajuk “Menyelami Samudera Keilmuan K. H. Moh. Hasan, Genggong. Acara yang diadakan dalam rangka hari lahir pondok ini dihadiri Wakil Rais Aam PBNU, K. H. Afifuddin Muhajir, dan santri sepuh lulusan Pondok Genggong, K. H. Khazin Yahya, Probolinggo. Selasa (12/06/23)

Nun Hassan Ahsan Malik, selaku dzurriyah dan penasehat Lajnah Turast Genggong menyebut bahwa acara ini penting sekali. Terutama untuk mengetahui secara lebih dalam aspek keilmuan Kiai Hasan yang jarang diketahui banyak orang.

Wakil Rais Aam PBNU, Kiai Afifuddin Muhajir, mengutip al-Syafi’i yang berkata:

إن الله لم يتخذ وليا جاهلا ولو إتخذه لعلمه

“Sesungguhnya Allah Swt. Tidak pernah menjadikan seorang bodoh sebagai wali, jikapun ada orang bodoh jadi wali maka Allah akan membuat dia alim terlebih dahulu”.

Tesis tersebut untuk menguatkan bahwa Pengasuh dua pondok Zainul Hasan, Genggong tersebut adalah seorang alim allamah.

“Kiai Hasan sering disebut sebagai seorang arif billah (orang yang kenal pada Allah), ternyata hari ini kita juga tahu bahwa beliau seorang alim allamah. Karya-karyanya adalah bukti kealiman beliau”.

Lalu kemudian Kiai Afif membedah satu persatu karya Kiai Hasan. Mulai dari Nazam Aqidah Tauhid hingga Nazam Safinah. Cukup panjang sekali Wakil Pengasuh Pondok Sukorejo tersebut mengulas keilmuan Kiai Hasan.

Tampak hadir dalam acara tersebut beberapa dzurriyah Kiai Hasan Sepuh seperti Kiai Hasan Maulana, Biro Pendidikan Pondok Nurul Jadid, Kiai Muhammad Imdad Robbani, Rektor Unzah Prof. Dr. Abd. Aziz, dan Instruktur Nasional BKS Kementerian Agama, Ahmad Husain Fahasu. Nama terakhir bertindak sebagai moderator yang memimpin berlangsungnya acara

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90
Verified by MonsterInsights
Sei teil unseres ersten proffound treffens und schreibe geschichte !. Contains custom information set by the web developer via the _setcustomvar method in google analytics. Bienvenido a la sección dedicada a cayo santa maria :.