Empat Tahun Berdiri, Ponpes Nurul Jadid Sejati Ngawi Berkomitmen Cetak Santri Berprestasi

  • Bagikan

Ngawi, harianjatim.com – Dalam rangkaian kegiatan hari lahir Pondok Pesantren Nurul Jadid Sejati di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, yang keempat sejak awal pendiriannya pada tahun 2019, pondok pesantren yang berlokasi di desa Randusongo, Kecamatan Gerih ini telah mengukuhkan dirinya sebagai lembaga pendidikan Islam yang komitmen dalam mencetak santri berprestasi utamanya dalam kitab kuning dan kebahasaan.

Pondok Pesantren Nurul Jadid Sejati Ngawi didirikan oleh Dr. KH. A. Halil Thahir, M.HI dengan visi utama moderat dalam beragama, integrasi-interkoneksi dalam berilmu, dan berbudi luhur dalam perilaku. Dalam empat tahun perjalanan mendidik generasi ummat, pondok pesantren ini telah menunjukkan banyak prestasi dan kontribusi positif dalam membentuk karakter santri.

Dr. KH. A. Halil Thahir, M.HI, pendiri dan pengasuh Pondok Pesantren Nurul Jadid Sejati, dalam wawancaranya menyampaikan rasa syukur atas pencapaian yang telah diraih selama empat tahun ini. Beliau menekankan pentingnya pendidikan agama yang berimbang dengan pendidikan umum dalam mencetak generasi penerus bangsa yang berkualitas.

“Saya bersyukur dan bangga melihat bagaimana santri-santri kami tumbuh dan berkembang tidak hanya dalam hal keagamaan, tetapi juga dalam bidang akademik dan keterampilan lainnya. Ini adalah bukti nyata komitmen kami untuk mencetak santri berprestasi yang dapat berkontribusi positif bagi masyarakat dan negara,” tutur kiai yang juga menjabat sebagai dekan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri. Selasa (05/09/2023).

Selama empat tahun ini, Pondok Pesantren Nurul Jadid Sejati Ngawi telah berhasil mengantarkan para santrinya meraih prestasi di berbagai bidang baik dalam ajang keagamaan, kompetisi ilmiah, maupun dalam bidang kebahasaan.Sejak tahun 2020, santri Nurul Jadid Sejati, Lintang Alfifarieha Ali, berhasil sumbangkan trofi tingkat kabupaten sebagai juara 3 pidato Bahasa Inggris. Di tahun 2021, santri asal Ngawi, Althaf tsakhitsa Ilham Khalil, turut sumbangkan piala juara 1 pidato Bahasa Inggris. Di tahun 2022, pada event Porseni tingkat kabupaten tingkat SLTP, tiga santri Ponpes Nurul Jadid Sejati berhasil bawa pulang tiga trofi sekaligus. Rifatul Maghfiroh asal Situbondo sebagai juara 2 pidato bahasa Arab, M. Althaf tsakhitsa Ilham khalil asal Ngawi) sebagai juara 1 pidato bahasa Inggris dan Nukhba Fahrefi asal Ngawi sebagai juara 3 Qiro’ah.

Bahkan pada ajang bergensi antar ponpes se Jawa Timur, Musabqoh Qiraatil Kutub (MQK) tingkat Provinsi Jawa Timur yang dihelat bulan Juli 2023 lalu di PP. Amanatul Ummah Mojokerto, 2 santri Nurul Jadid Sejati berhasil bawa pulang medali dan kalahkan ponpes besar lainnya.Dua santri berprestasi di bidang kitab kuning tersebut yakni Lintang Alfifarieha Ali asal Ngawi raih Juara 2 MQK Bidang Hadist Marhalah Wustha dan A. Hadziq Madani Ilham Khalil asal Ngawi sebagai Juara 3 MQK Bidang Hadist Marhalah Ulya.

Kepala Pondok Pesantren, Gus Muhammad Imdad Ilhami Khalil, S.Ag, berharap bahwa dalam beberapa tahun ke depan, mereka dapat terus berkontribusi positif bagi masyarakat, negara, dan umat Islam. Mereka berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan pembinaan santri agar dapat menjadi generasi yang lebih unggul di berbagai bidang. (tfq)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90
Verified by MonsterInsights
Free ad network. Booking todo incluido ofertas al caribe.