Ratusan Santri di Ponorogo Gelar Jalan Santai Sambil Berbagi Sayur dan Telur

  • Bagikan

Ponorogo, Harianjatim.com – Ratusan santri di Ponorogo Jawa Timur menggelar kegiatan jalan santai keliling kampung sambil membagikan sayur dan telur ke rumah warga.
 
Ratusan santri dan jamaah pondok pesantren Al Barokah, Mangunsuman Siman Ponorogo ini menggelar kegiatan jalan santai keliling kampung untuk peringati hari santri nasional, sabtu pagi (25/10/2025).
 
Para santri sembari berjalan membagikan paket sayuran segar dan telur kepada warga di sepanjang jalan yang dilalui.

Sunarsih, salah satu warga mengatakan, Senang dengan kegiatan jalan santai dan aksi berbagi ini, karena sangat membantu warga yang dilalui jalan santai ini.
 
“Sangat terbantu sekali, dan kami senang atas kegiatan para santri ini, saat harga telur mahal malah dapat darj parasanti yang menggelar jalan santai sambil berbagi ini. Dan ini bisa cukup untuk 3 hari ke depan” ungkapnya.
 
Para santripun tidak merasa capek meskipun harus jalan kaki dan mengantar ke rumah rumah warga, para santri mengaku senang bisa berbagi kepada warga sekitar.

“Tidak capek, tapi kami senang bisa ikut berbagi,” Kata Binti Lailatul Fadhilah salah satu santri.
 
Untuk sayur yang dibagikan kepada warga, berisi sawi, terong, dan wortel. Juga telur dan mie instan. Jumlah pajet yang dibagi dalam acara jalan santai sambil berbagi ini sekitar 500 paket.

“semuanya dibagikan gratis, kepada warga sekitar pondok dan jamaah,” terang Imam Nawarwi, penaitia kegiatan.
 
Bagi- bagi sayur dan telur gratis ini merupakan bagian dari peringatan hari santri tahun 2025 yang di gelar oleh Pkndok Al Barokah Ponorogo.

“Selain lomba di pesantren, juga kegiatan sosial. Jalan sehat dan membagikan makanan sehat kepada warga sekitar,” jelas Ashif Fuadi, staf pengasuh Pondok Al Barokah.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90
Verified by MonsterInsights
Ai blog : create content automatically and earn. punta cana : lujo, aventura y las playas más vibrantes.