Bojonegoro Bersholawat Berjalan Aman, Kapolres Bojonegoro Ucapkan Terima Kasih

  • Bagikan

Bojonegoro,harianjatim.com – Ribuan orang memadati Alun-alun Bojonegoro dalam rangka Bojonegoro Bersholawat bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf berlangsung meriah, yang digelar Senin malam(27/6/2022) berjalan aman, lancar dan kondusif.

Kapolres Bojonegoro, AKBP Muhammad, SH, SIK, M.Si mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Bojonegoro yang hadir dalam kegiatan Bojonegoro Bersholawat tadi malam berjalan dengan lancar, aman dan kondusif.

Baca Juga :  Seret Eks Menag Yaqut, Gus Lilur Desak KPK Transparan soal Aliran Dana Kasus Korupsi Kuota Haji

“Kami jajaran Polres Bojonegoro mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Bojonegoro telah mensukseskan kegiatan Bojonegoro Bersholawat berjalan aman, lancar dan kondusif hingga akhir kegiatan,” ucap Kapolres kepada awak media ini di Mapolres, Selasa(28/6/2022).

Baca Juga :  Konflik KKP vs ESDM Soal IUP Pasir Laut Akhirnya Usai, Gus Lilur Angkat Bicara

Lanjut Kapolres, juga mengapresiasi seluruh personel TNI-Polri, Pemerintah Daerah, instansi terkait dan ormas yang telah melaksanakan pengamanan Bojonegoro Bersholawat berjalan baik dan sekuat tenaga mengamankan jalannya kegiatan hingga selesai.

Baca Juga :  Masjid Kayu Tahun 1825 di Situbondo, Warisan Kyai Raden Mas Su’ud dan Mimpi Sejuta Masjid Dunia

“Terima kasih dan tetap semangat demi memberikan pelayanan dan pengamanan kepada masyarakat Bojonegoro, sehingga dapat merasakan kehadiran kita ditengah-tengah masyarakat,” pungkas Kapolres.

( af)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90
Verified by MonsterInsights
Tu próxima aventura te espera en islas maldivas. Copyright © 2025 sensational bathrooms | website made by.