Sobat MTB FM Terhanyut dalam Haru dan Inspirasi Film Lyora : Penantian Buah Hati

  • Bagikan

Surabaya, 12 Agustus 2025 – Suasana hangat dan penuh haru menyelimuti Tunjungan Plaza Surabaya saat Sobat MTB FM berkumpul untuk nonton bareng film Lyora : Penantian Buah Hati. Kegiatan ini menjadi ajang kebersamaan sekaligus bentuk apresiasi terhadap karya film yang sarat makna, mengisahkan perjalanan penuh kesabaran, cinta, dan keteguhan hati.

Film Lyora yang dibintangi Marsha Timothy sebagai Mutya Hafid dan diperankan apik bersama Darius Sinathrya sebagai Fajrie, berhasil menyentuh hati para penonton. Kisahnya yang menggambarkan perjuangan pasangan suami istri dalam penantian buah hati menghadirkan inspirasi mendalam tentang kesetiaan, dukungan tanpa henti, dan kekuatan cinta di tengah ujian hidup.

“Film ini bukan hanya hiburan, tapi juga pengingat bahwa setiap perjalanan memiliki waktunya. Kesabaran dan dukungan dari orang tercinta adalah kekuatan terbesar,” ujar salah satu Sobat MTB FM yang hadir.

MTB FM Surabaya berharap kegiatan nonton bareng ini dapat menjadi wadah untuk mempererat hubungan dengan pendengar setia sekaligus mendukung karya perfilman Indonesia yang berkualitas dan inspiratif.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 728x90
Verified by MonsterInsights
punta cana : lujo, relax y el mejor todo incluido del caribe. Your agreement with the independent fitter.