116 Turis Amerika “Melancong” ke Sumenep, Disbudporapar Suguhkan Kuliner Khas Daerah

  • Bagikan
Sejumlah wisman saat menikmati kuliner khas Sumenep. (foto: ist) 

Reporter: harianjatim

Sumenep-harianjatim.com. Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur ternyata menjadi daya tarik bagi wisatawan asing (wisman). Buktinya, sebanyak 116 “pelancong” dari luar negeri bertandang ke kota Sumekar ini, Rabu (1/3/2023).

banner 336x280 banner 336x280

Para turis mancanegara itu datang ke Kabupaten dengan logo kuda terbang menggunakan kapal pesiar. Kapal yang ditumpanginya bersandar di pelabuhan Tanjung, Saronggi. Mereka berasal dari Amerika Serikat, misalnya dari Dallas, California dan lainnya.

Para wisman mendatangi wisata museum dan masjid jamik. Mereka menyaksikan berbagai peninggalan sejarah kota keris ini. Di pendopo, mereka juga menikmati berbagai makanan khas, seperti Gettas, Apen, Kelepon dan makanan lainnya.

Alhamdulillah, Sumenep masih menjadi daya tarik bagi para wisatawan asing. Karena kota ini dianggap aman dan nyaman,” kata Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Moh. Iksan.

Baca: Polres Sumenep Terjunkan 44 Personel Amankan Kedatangan Wisman Asal Amerika

Menurutnya, selain disuguhkan makanan khas, mereka juga mendapatkan pertunjukaan kesenian khas Sumenep itu. Dan, ternyata mendapatkan apresiasi dari para turis. “Mereka melihat museum,” ujarnya.

Kedatangan para turis asing ini, terang dia, setidaknya Kabupaten Sumenep bisa dikenal hingga ke luar negeri. Dan, mereka ikut ambil bagian mempromosikan kepada warga Amerika tentang kondisi dan wisata di Sumenep.

“Ini momen cukup baik paska pandemi covid 19,” tuturnya

Tidak hanya itu, kedatangan para turis juga mendongkrak perekonomian masyarakat. Di mana mereka juga membeli makanan karya UMKM. Termasuk, juga membeli keris aeng tong tong.

“Selain soal restribusi, kita bawa juga mall UMKM, mereka belanja, termasuk membeli keris aeng tongtong,” ucapnya.


Baca Juga Kunjungan Wisman di Jatim Meningkat pada Juni 2022

Ikuti informasi terkini melalui harianjatim.com.

(jd/red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 336x280
Verified by MonsterInsights